[6] [recent] [slider-top-big] [Berita Terbaru]
[3] [true] [slider-top] [BERITA ACAK]
Anda Membaca Halaman: Home / Natal Bersama Keluarga Besar Guru dan Karyawan Sang Timur Karang Tengah

Natal Bersama Keluarga Besar Guru dan Karyawan Sang Timur Karang Tengah

| No comment
SYUKUR ATAS KASIH YESUS

Sabtu, 9 Januari 2016 bertempat di Sekolah Sang Timur Cileduk diselenggarakan misa Natal bersama 2016 sebagai upaya syukur atas kelahiran Yesus.
Acara Misa perayaan natal dan tahun baru dipimpin oleh Romo Dundun, CICM. Pada khotbahnya beliau menegaskan bahwa setiap guru dan karyawan  Sang Timur harus bisa menjadi terang bagi para murid dan sesama yang ada di sekitarnya.
Selesai Misa dilanjutkan dengan hiburan yang dipersembahkan setiap kompleks unit kerja. Menurut Suster Ursula PIJ ., selaku kepala SDK Sang Timur kebersamaan para guru harus terus dibangun agar terciptanya satu keluarga besar yang harmonis, lebih jauh suster melihat sungguh membanggakan hasil kerja para guru, ini terbukti dengan penampilan panggung yang mengundang perhatian dan gelak tawa.
Sebelum acara berakhir segenap suster, guru dan karyawan makan siang bersama. Valentina guru SD mengatakan  “Semoga kebersamaan ini terus dilaksanakan secara terus menerus". ( Celly Beto)